Tentang Kami

New Normal - Mal Ciputra Semarang

MAL CIPUTRA SEMARANG

Mal Ciputra, terletak di jalan Simpang Lima Semarang, sebuah kawasan bisnis yang paling strategis di kota Semarang. Dengan luas lebih dari 40.000 m2, saat ini Mal Ciputra Semarang berisi lebih dari 200 tenant yang terdiri dari berbagai branded tenant maupun local tenant.

Sebuah konsep Lifestyle Shopping Centre yang memadukan design interior modern klasik, Mal Ciputra menghadirkan kenyamanan berbelanja dengan aneka pilihan toko seperti : Executive, Hammer and Nail, Nike, Reebok, Bucherri, Gosh, Rotteli serta Food resto seperti Starbucks, Pizza Hut, Excelso, Ta-wan, Ichiban dan masih banyak tenant lain yang akan membuat pengunjung merasa nyaman saat berbelanja.

EVENTS

Untuk menarik pengunjung datang ke Mal Ciputra maka perlu adanya activity yang tiada henti. Oleh sebab itulah kami secara rutin selalu menggelar event yang sangat menarik sepanjang tahun.

Mulai dari event keagamaan seperti Imlek, Ramadhan, lalu Natal di akhir tahun. Tidak lupa Event liburan sekolah di bulan Juli dan liburan akhir tahun di bulan Desember melengkapi event di Mal kami.

JUST MUSIC

Tak ketinggalan event musikal Just Music hadir di setiap bulan yang menggandeng radio Trax FM Semarang dan komunitas Sekustik, senantiasa menghadirkan hiburan musik all genre dan dinantikan oleh para penikmat musik di kota Semarang.

Corporate Social Responsibility

Event sosial Donor Darah yang menggandeng PMI Kota Semarang merupakan kegiatan iconic yang selalu kami lakukan setiap bulan, dan dinanti oleh para pengunjung yang sudah rutin mendonorkan darah mereka. Di hari yang sama pula, hanya dengan berbelanja sebesar Rp 100.000,- di seluruh toko dan counter Mal Ciputra Semarang, maka kami memberikan free Medical Check Up bagi para pengunjung. Bekerjasama dengan Rumah Sakit Columbia Asia Semarang, pengunjung dapat memeriksa kesehatan mereka terkait Gula Darah, Asam Urat, dan Kolesterol.

Ta’jil In Mall juga merupakan kegiatan rutin kami, dimana kami membagikan ta’jil gratis untuk pengunjung sepanjang satu bulan penuh, yaitu selama bulan puasa.

Program CSR lain yang secara rutin selalu dilakukan seperti Idul Qurban, Pemberian Bantuan ke Panti Asuhan di bulan Ramadhan maupun menjelang Natal.

Kegiatan CSR lainnya yang tak kalah penting adalah Program Sosial berkesinambungan seperti Breast Cancer Campaign.